Cara Sederhana Menghasilkan Foto Indoor Terbaik
Tips Mudah Memotret dan Menghasilkan Foto Keren di Dalam Ruangan
Menghasilkan foto keren yang bisa mengundang decak kagum tentu bukan monopoli para professional saja. Bagi Anda yang masih belajar fotografi pun, rasanya bisa menghasilkan foto keren dengan cara sederhana.
Pengaturan kamera memang sering kali jadi hal utama dalam teknik fotografi. Padahal, ada hal – hal lain selain pengaturan kamera yang bisa Anda maksimalkan agar hasil foto Anda pun bisa lebih baik layaknya seorang professional. Apalagi, untuk foto indoor yang seringkali lebih sulit dilakukan oleh para fotografer yang masih belajar.
Ya, tentu Anda harus sudah punya insting yang bagus untuk bisa menghasilkan foto dengan sudut pandang yang tepat sehingga hasilnya pun bisa lebih keren. Tapi, jika insting memotret Anda memang belum terasah, cara sederhananya, Anda cukup mengambil gambar dari berbagai angel, posisi dan jarak, sebanyak – banyaknya. Pastilah Anda akan menemukan satu gambar terbaik diantaranya.
sumber: farm1.static.flickr.com
Selain itu, ada cara sederhana menghasilkan foto indoor terbaik. Selain mengatur kamera, berikut ini adalah beberapa hal yang perlu Anda perhatikan untuk menghasilkan jepretan terbaik di dalam ruangan.
Stabilkan kamera dengan tripod
Membuat kamera menjadi stabil tentu akan sangat membantu dalam menghasilkan foto yang jernih. Apalagi, jika Anda memotret di dalam ruangan dengan shutter speed yang cepat, maka adalah hal yang wajib membuat kamera menjadi sangat stabil.
Kamera harus terhindar dari goyangan seminimal mungkin. Karena goyangan yang kecil pun dapat mempengaruhi kejernihan hasil jepretan Anda, meskipun kamera telah dilengkapi dengan stabilizer.
Terlebih jika shutter speed diatur lebih rendah atau lebih lambat dari focal length lensa yang Anda gunakan. Jika demikian, Anda lebih baik menggunakan bantuan tripod. Tripod juga dapat sangat membantu untuk menghasilkan jepretan dari satu objek atau frame dengan exposure yang berbeda.
Nyalakan flash dan tambahkan flash external
Flash external akan memberikan pantulan cahaya yang lebih luas dan lebih rata. Flash external misalnya, lebih mampu menjangkau hingga langit-langit ruangan. Cahaya yang lebih luas akan memberikan efek jernih dan memudarkan bayangan yang mengganggu.
Penggunaan flash external bisa menjadi alternatif jika Anda ingin hasil jepretan yang lebih terang dan jernih. Namun hal ini bisa Anda hilangkan jika Anda ingin hasil yang remang-remang atau gelap natural. Sesuaikan dengan konsep yang Anda ingin hasilkan.
Manfaatkan cahaya yang ada
Fotografi indoor pada umumnya dibatasi dengan sumber cahaya Anda yang memang minim. Jika demikian, Anda bisa memanfaatkan cahaya apapun yang tersedia.
Manfaatkan sumber cahaya yang ada dan eksplorasilah. Sumber cahaya yang ada seperti lampu, lilin atau pun obor bisa Anda masukkan ke dalam foto sehingga mampu menambah efek. Hasil jepretan Anda pun bisa lebih hidup dan indah.
Bahkan Anda pun bisa memanfaatkan cahaya dari pintu atau jendela yang terbuka ketimbang memilih untuk menutupnya. Memanfaatkan cahaya yang ada dapat memberikan efek yang lebih natural untuk jepretan yang Anda hasilkan.
Perhatikan warna objek
Jika Anda memotret seseorang, maka perhatikan warna pakaiannya. Pakaian berwarna terang akan lebih mudah memantulkan cahaya ke lensa kamera. Terlebih jika cahaya di sekitar redup. Warna terang akan sangat membantu pantulan cahaya menjadi lebih baik. Pantulan cahaya yang baik menjadikan objek tampak lebih tajam.
Manfaatkan pantulan cahaya
Anda dapat menggunakan reflector untuk memantulkan cahaya redup ke objek foto Anda. Misalnya saja dengan cahaya matahari terbenam ataupun cahaya lampu sudut. Reflector membantu Anda mengambil cahaya lalu memantulkannya ke objek secara merata. Sehingga objek bisa lebih tampak mencolok diantara background yang gelap.
Perhatikan background
Memperhatikan background adalah hal penting untuk mendapatkan posisi frame foto yang paling menarik. Mengambil gambar dalam ruangan mungkin akan membatasi Anda dalam menata background. Tapi Anda tetap harus memperhatikan bagaimana suatu benda seperti kabel atau pun meja diletakkan dalam bingkai foto Anda.
Gunakan satu sumber cahaya
Pengaturan pencahayaan memang mengambil porsi paling besar dalam teknik foto indoor. Gunakan hanya satu jenis sumber cahaya bisa menjadi tips yang baik.
Pilih sumber cahaya dengan efek terbaik untuk objek atau lebih terang. Semisal Anda memilih memanfaatkan cahaya yang datang dari pintu yang terbuka, maka sebaiknya Anda matikan lampu atau lilin dalam ruangan. Hal ini dapat mengurangi efek blur yang bisa ditimbulkan.
Pilih sumber cahaya dengan efek terbaik untuk objek atau lebih terang. Semisal Anda memilih memanfaatkan cahaya yang datang dari pintu yang terbuka, maka sebaiknya Anda matikan lampu atau lilin dalam ruangan. Hal ini dapat mengurangi efek blur yang bisa ditimbulkan.
Sudah paham tentang cara sederhana menghasilkan foto indoor terbaik? Jika ya, maka segeralah praktekkan tips di atas. Anda akan bisa dengan mudah melihat perbedaan dari fotografi indoor tanpa teknik serta yang telah memanfaatkan teknik tersebut. Ingin tahu seperti apa contoh perbedaannya? Kunjungi link berikut Implementasi Trik Sederhana Fotografi Indoor.